Resep Caramel Puding dan Cara Membuatnya, Sederhana nan Lezat!

Resep Caramel Puding Sederhana – Ragam sajian untuk pencuci mulut sangat lah banyak. Tidak lain adalah es krim, kue, buah, dan minuman lainnya. Tapi disini kita tidak membahas menu yang kami sebutkan barusan, karena kami punya yang berbeda dengan yang lain. Yaitu puding, nah bagi pecinta puding nih, kami hadir dengan kreasi dan perpaduan yang sangat cocok di lidah kita.

Puding kini hadir dengan berbagai variasi bentuk serta rasa yang beragam yang akan memanjakan Anda sebagai pecinta puding. Dan disini kami akan mengajak Anda untuk melihat dan mencoba menu baru kami yang tak kalah lezat dari restoran berbintang. Oke ladies jangan pusing jika ada acara keluarga mendadak, karna resep ini sangat simple dan tidak memakan waktu lama loh. Salah satunya Anda dapat membuat puding caramel yang pastinya enak.

Resep caramel puding merupakan resep puding sederhana, karena selaina bahannya mudah didapat, cara membuat puding karamel inipun mudah dan tak memerlukan waktu lama.

Cara Membuat Resep Caramel Puding
Ilustrasi Resep Caramel Puding Susu Sederhana Yang Lezat

Resep Puding Sederhana Lainnya: Resep Cara Membuat Puding Buah Naga Bening Yang Enak

Cara Membuat dan Resep Caramel Puding Sederhana yang Enak

Caramel / karamel adalah hasil pemanasan gula yang meleleh dan memberikan warna kecoklatan. Karena rasanya yang manis dan unik, seringkali karamel ini dijadikan sebagai pembuat permen, perasa puding, maupun minuman.

Nah bagi Anda pecinta karamel, Anda dapat menyajikan menu unik dan sederhana dengan resep caramel puding sederhana berikut ini.

Oke langsung saja, berikut ini adalah beberapa bahan dan cara membuat caramel puding yang bisa anda coba dirumah dengan simple dan tentunya lezat.

Bahan untuk Membuat Puding Susu Karamel

  • 9 sendok makan gula pasir
  • 3 gelas susu
  • 6 butir telur ayam, pilih telur ayam yang baik ya 🙂
  • 2 sendok makan tepung maizena
  • Cerri merah dan cerri hijau (opsional)

Cara Membuat Caramel Puding

  1. Sediakan cetakan bulat kecil guna mencetak puding
  2. Buat caramelnya dengan cara memanaskan 6 sendok makan gula pasir hingga meleleh dan berwarna kecoklatan. Hati-hati jangan sampai gosong,
  3. Masukkan karamel kedalam mangkuk cetakan (kurang lebih ada 12 mangkuk). Diamkan hingga mengeras
  4. Didihkan campuran susu, sisa gula pasir dan tepung maizena. Jika sudah mendidih campur dengan telur yang sebelumnya sudah dikocok terlebih dahulu.
  5. Isikan  campuran no. 4 kedalam mangkuk cetakan yang sudah diisi caramel tadi
  6. Panggang dalam oven dengan memakai loyang yang diberi air. Ingat ya lama memanggang hanya 30 menit, kurang lebih seperti itu
  7. Kalau sudah matang dinginkan dan jika sudah dingin, keluarkan dari cetakan dengan cara membalikkan cetakan itu. Lalu hias atasnya dengan potongan cerry.
  8. Resep caramel puding siap dihidangkan, akan lebih nikmat lagi bila disimpan di lemari es dulu hingga dingin.
Baca juga:  Cara Membuat Lele Cepat Besar

Cara Menghidangkan Puding Caramel Susu

Resep menikmati caramel puding yang enak adalah menyajikannya dalam keadaan dingin, baru keluar dari lemari es. Sajikan saat dingin di piring ceper, tambahan coklat cair atau pun susu coklat akan menambah kenikmatan puding susu karamel ini.

Nah itu tadi merupakan ulasan singkat mengenai resep caramel puding yang sangat simple dan sangat lezat. Bagaimana cara membuat puding karamel cukup sederhana dan mudah bukan?

Resep caramel puding sangat cocok untuk anda yang akan bepergian jauh, disarankan untuk membekal puding ini untuk mengganjal lapar dalam perjalanan. Dan sangat nikmat untuk sajian saat ada acara besar seperti ulang tahun anak, arisan, ataupun buka puasa dan kumpul bersama keluarga. Terimakasih sudah mebaca ladies, dan selamat berkreasi dengan menu yang satu ini 🙂

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *