Cara Praktis Menyaring Air Keruh Menjadi Jernih Dan Tidak Berbau Secara Alami

Cara Praktis Menyaring Air Keruh Menjadi Jernih – Air adalah kebutuhan hidup setiap manusia, tak hanya untuk diminum namun pula air yang bersih dan tidak berbau diperlukan pula untuk mandi, mencuci pakaian dan aneka kegiatan sehari-hari lainnya. Masalahnya tak semua sumber air misalnya dari sumur tsb jernih dan tidak berbau.

Pertanyaannya bagaimana cara menyaring air keruh menjadi jernih dan bersih sehingga kita tidak ragu menggunakannya?

Kebetulan sekali saya hidup di daerah yang sulit air sehingga air sumur yang berwarna pun masih kami gunakan untuk aktivitas sehari-sehari. Biasanya kami menggunakan campuran tawas dan kapur sirih untuk menjernihkan dan memisahkan kotorannya. Namun cara menjernihkan air dengan tawas ini kurang nyaman di kulit, karena dengan penggunaannya kulit menjadi kering dan kencang. Untungnya masih ada cara menjernihkan air keruh secara sederhana yang akan dibagikan oleh Blog Kumpulan Cara Praktis berikut ini.

Cara Menyaring Air Keruh Menjadi Jernih dan Bersih Secara Alami

Cara Praktis Menyaring Air Keruh Menjadi Jernih Dan Tidak Berbau Secara Alami
image credit: pinterest.com

Cara menjernihkan air keruh ini disebut alami karena menggunakan bahan-bahan alami dan tidak mengganggu kesehatan maupun kecantikan tubuh kita. Sistem penjernihan air ini cukup sederhana yaitu menggunakan karbon aktif (bisa diganti arang), pasir, kerikil, dan serabut penyaring.

Dalam skala kecil, Anda dapat menggunakan botol plastik bekas minuman, sementara dalam skala besar maka Anda dapat menggunakan wadah lebih besar seperti drum ataupun bak penampungan untuk menyaring air keruh menjadi jernih dan tidak berbau.

Cara Menjernihkan Air Keruh Secara Sederhana Menggunakan Botol

 

cara membuat alat penjernih air kotor menggunakan botol
cara pengolahan air kotor menjadi air bersih menggunakan botol bekas (image credit: h2ouniversity.org)

Peralatan yang diperlukan untuk membuat alat penjernih air kotor menggunakan botol adalah sbb:

  • Botol plastik bekas minuman, ukuran tergantung kebutuhan
  • Kapas / Kasa
  • Karbon aktif / arang
  • Pasir dan kerikil
  • Kain bekas

Cara membuat alat penjernih air kotor menggunakan botol bekas adalah sbb:

  • Siapkan botol plastik yang telah bersih, potong menjadi 2 bagian dengan perbandingan 1/3 di bawah botol dan 2/3 di atas botol.
  • Masukkan kapas ke mulut botol, pastikan tidak longgar. Agar tidak mudah jatuh, tutup mulut botol dengan tutupnya yang telah diberikan lubang untuk jalannya air.
  • Masukkan karbon aktif ke dalam botol lalu pasir dan diikuti kerikil. Jangan lupa cuci terlebih dahulu pasir dan batu kerikil yang digunakan.
  • Tutup lubang botol dengan kain bekas yang fungsinya untuk menyaring partikel padatan yang ada dalam air.
Baca juga:  Cara Membuat Saringan Air Kran

Sekarang alat penjernih air menggunakan botol sudah siap. Yang Anda lakukan selanjutnya adalah menyaring air kotor sehingga diperoleh air yang jernih. Untuk lebih jelasnya silahkan simak video youtube berikut ini untuk melihat bagaimana membuat saringan air sederhana dari botol bekas …

Cara Menjernihkan Air Kotor Menggunakan Drum / Bak Penyaringan

Bila volume air yang akan dijernihkan jumlahnya lebih banyak, maka cara menyaring air kotor menggunakan botol memang kurang efektif. Oleh karena itu Anda dapat mengakalinya menggunakan drum / bak penyaringan.

Prinsip pembuatan alat penjernih air kotor menggunakan drum / bak penampungan pada prinsipnya adalah sama dengan pembuatan alat penyaring air menggunakan botol, yang berbeda adalah dari jumlah bahan yang digunakan saja. Dan sebagai pengganti kapas, Anda dapat menggunakan ijuk. Sebetulnya cara membuat saringan air dari ijuk ini sudah lama sekali digunakan oleh masyarakat.

Bila masalah air kotor di rumah Anda sangat parah, Anda dapat menggunakan tambahan batu zeolite untuk membantu menyaring air keruh menjadi jernih.

Itulah cara praktis menyaring air keruh menjadi jernih dan tidak berbau yang dapat kami sampaikan kali ini. Semoga bermanfaat …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *