Cara Transfer File Melalui Perangkat Android

Cara Praktis – Seiring menjamurnya smartphone di dunia ini banyak yang menggunakan ponsel pintar ini menjadi tempat penyimpanan berbagai file penting seperti data kantor, foto, music, maupun video. Perlu kita ketahui data yang disimpan pada satu perangkat tidaklah aman. Selain karena mudah dicuri orang, rentan terhadap kesalahan dalam penghapusan yang tidak disengaja.

Bukan hanya itu, terkadang memori penyimpanan kita terbatas sehingga kita harus memindahkan file tersebut ke penyimpanan lainnya seperti PC dan harddisk. Disini carapraktis.info akan memberikan cara transfer file melalui perangkat android.

Cara Transfer File Melalui Perangkat Android

Cara Transfer File Melalui Perangkat Android

Dibawah ini ada beberapa cara transfer file melalui perangkat android yang bisa Anda lakukan. Adapun beberapa cara tersebut diantaranya:

Upload to the Cloud

Cara ini merupakan cara yang sangat sederhana untuk mengatasi keterbatasan memori kita. Saat ini banyak sekali penyedia jasa layanan cloud seperti :

  • Google Drive dari Google
  • iCloud dari Apple
  • Dropbox
  • Microsoft SkyDrive dari Microsoft

Beberapa penyedia jasa layanan cloud memberikan kemudahan bagi para usernya untuk mengupload file ke server sang penyedia. Namun beberapa penyedia jasa layanan cloud ini hanya memberikan kapasitas dengan jumlah sedikit misalnya saja DropBox yang hanya sekitar 2GB tetapi kita dapat mengupgrade kapasitas penyimpanan cloud dengan membeli fitur premium.

Beberapa kemudahan yang didapat dari Upload to Cloud adalah ketika kita sedang membutuhkan file penting di ponsel atau PC tetapi pada saat itu kita lupa membawa laptop atau smartphone, kita tinggal membuka situs penyedia jasa layanan tersebut dan log.in maka secara langsung file yang kita butuhkan sudah ada, namun sebelumnya Anda harus mengupload file tersebut. Kita juga bisa berbagi link tentang file kita sehingga orang lain bisa dengan mudah untuk mengunduhnya. Kita juga bisa mengakses file tersebut dimanapun dan kapanpun melalui jaringan internet.

USB

Mode ini adalah mode manual yang biasa kita lakukan untuk memindahkan file dari smartphone ke PC. Cukup mencolokkan kabel USB ke sebuah PC maka secara langsung file yang ada pada smartphone kita bisa dipindahkan atau digandakan.

Baca juga:  Cara Membuat Playdough Sendiri di Rumah yang Mudah, Murah, dan Aman

SHAREit

SHAREit adalah sebuah aplikasi yang bisa digunakan untuk berkirim file dalam kapasitas yang besar tanpa melalui kabel. Aplikasi ini memiliki kecepatan transfer tingkat tinggi hampir 100x lebih cepat dari Bluetooth. Kita cukup menginstallnya pada smartphone dan PC kita, lalu kita bisa memilih file mana saja yang akan dikirim. Aplikasi ini menggunakan jaringan wifi theatering yang diciptakan sendiri oleh ponsel/pc tersebut sehingga kita bisa berbagi file dengan mudah tanpa kabel. Harus diingat karena radius pengirimannya sejauh area Wi-fi yang diciptakan tersebut (sekitar 100meter).

HardDisk atau Penyimpanan Eksternal

Penyimpanan eksternal atau biasa yang dikenal dengan harddisk adalah media penyimpanan dengan kapasitas yang sangat besar. Ukurannya pun beraneka ragam mulai dari 500GB sampai 1Terra namun harga yang ditawarkan pun lumayan sesuai dengan kapasitasnya. Cara memindahkan file dari sebuah smartphone ke Harddisk tidak bisa dilakukan secara langsung, kita membutuhkan sebuah PC atau laptop sebagai media penghubungnya.

Nah itulah tadi cara transfer file melalui perangkat android yang bisa kami sampaikan. Semoga cara praktis diatas bermanfaat dan sampai jumpa 🙂

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *